Hai semuanya! Selamat malam :) Tumben ya malam - malam gini saya ngepost ? Kebetulan malam hari ini saya ingin menjadi lebih produktif dari malam - malam sebelumnya hehe.
Nah saya mau share sedikit pengalam saya tanggal 13 Oktober lalu nih. emangnya ada apa?
Kalian tau gak sih 13 Oktiber lalu, salah satu film hebat yang disutradarai oleh Agus Makkie akhirnya rilis di seluruh bioskop Indonesia yeeey ~~
Wonderful Life
Dikutip dari SINI
SutradaraAgus MakkiePenulis SkenarioJenny JusufProduserAngga Dwimas Sasongko, Handoko Hendroyono, Rio DewantoPemainAtiqah Hasiholan, Alex Abbad, Lydia Kandou, Sinyo
Film ini diangkat dari kisah nyata dalam buku Wonderful Life karya Amalia Prabowo yang menceritakan tentang bagai mana seorang Amalia yang perfeksionis (yang dalam film ini diperankan oleh Atiqah Hasiholan ) harus bisa menerima takdir istimewa yang telah diberikan oleh Tuhan untuk Aqil, anaknya ( diperankan oleh sinyo ). Karena terbiasa dengan rutinitas hidupyang bisa dibilang "sempurna" , Amalia mengalami kesulitan untuk "menerima" takdir istimewa yang telah Tuhan berikan padanya. Berbagai cara ia tempuh untuk menolak takdir tersebut, sampaiakhirnya ia sadar bahwa takdir istimewa tersebutlah yang membuat anaknya sempurna dengan caranya tersendiri.
"Karena Setiap Anak Terlahir Sempurna"
Saya tidak akan cerita panjang lebar mengenai jalan ceritanya, karena saya AMAT SANGAT MENYARANKAN kalian semua para calon ibu, ibu muda dan ibu - ibu yang ada diluar sana untuk menonton film ini. Saya amat sangat merekomendasikan film ini untuk para kaum ibu, karena film ini banyak memberikan ilmu bagi kita semua bagaimana caranya menerima takdir istimewa dari Tuhan. Untuk kalian yang penasaran dengan filmnya, bisa tonton dulu nih trailer nya disini
Jujur, saya biasanya tidak terlalu tertarik dengan film - film Indonesia karena ya.. kebanyakan isinya hanya tentang cinta - cintaan saja (menurut saya, kalau kalian ada pendapat lain silahkan :)) . Tapi, khusus film yang satu ini, saya anggap sebagai film lokal terbaik di tahun 2016 ini. Film yang dikemas secara simpleI sehingga para penonton dapat dengan mudah mengerti maksud dari film ini. Film ini juga memberikan nilai -nilai moral serta banyak pelajaran untuk para orangtua dan calon orangtua untuk memahami bahwa setiap anak memiliki kelebihannya masing masing.
Ohiya sebagai salah satu beauty enthusiast saya jujur amat sangat sukaaaaaa dengan tata rias Atiqah Hasiholan yang simple dan elegan. Padu padan warna tatrias yang cantik dan tidak berlebihan menonjolkan aura tegas pada Amalia. Tatarias pada film ini disponsori oleh Sariayu Matha Tilaar
Selain itu film ini memperlihatkan betapa cozy -nya interior dari mobil toyota yang dipakaioleh Amalia dan Aqil untuk menempuh perjalanan yang cukup jauh dari Jakarta sampai ke daerah Jawa tengah.
Kurang lebih itu review dari saya. Saya amat sangat berterima kasih pada seluruh pihak yang terlibat dalam pembuatan film ini karena film ini berhasil memberikan banyak nnilai kebaikan pada penontonnya.
see ya on ma next post !
#Wonderfullifemovie #bewonderfulmovement #sariayubewonderful #Perempuanwonderful
Instagram : @zlindra || Twitter: @Zlindra || Snapchat: zlindra || Askfm: @zlindra || Facebook: Zahara Lindra || Facebook Page: Just A Blog
.
Atiqah cantik banget memang di film ini, pas banget jadi wanita karir yg deadlinenya padet. Konten filmnya pun bagus, memberikan wacana bagi siapa saja yg blm memahami apa itu disleksia.
BalasHapusSetuju dengan Zahara, film ini cocok banget untuk tontonan ibu muda-ibu muda :)
BalasHapusNoted catatan dr mb Wati.
Hapus*biar ikutan brasa muda ^_^
My another BW mb Zahara..
Salam kenal dari Lombok.